Tipe Data Pemrograman Arduino IDE | Belajar Arduino dari Dasar

Tipe Data Pemrograman Arduino IDE | Belajar Arduino dari Dasar

Tipe data menunjukkan jenis data yang disimpan. Penggunaannya bisa untuk membuat variabel atau fungsi. Di Arduino IDE, kurang lebihnya terbagi menjadi 3 bagian yaitu :
1. Bool / boolean
2. Char / Karakter
3. Numerik / Angka

1. Bool / boolean

Jenis ini biasanya digunakan pada saat pilihannya hanya Iya atau Tidak, Benar atau Salah, True or False. Penulisannya sebagai berikut:


2. Karakter

Digunakan untuk menyimpan suatu karakter. Misal 'a', 'b'. Untuk penulisan sebagai berikut:


3. Numerik

Untuk menyimpan data dalam bentuk numerik, dibagi menjadi 2 jenis. Bilangan bulat dan pecahan. Bilangan bulat bisa menggunakan byte, short, int atau long. Kemudian untuk bilangan pecahan bisa menggunakan float atau double. Untuk penulisan, sebagai berikut :


Jika dilihat pada gambar, short dan int serta float dan double mempunyai lebar data dan jenis data yang sama. Lalu apa yang membedakan mereka ?.

Pada dasarnya sama, untuk int dan short sama, tetapi untuk float dan double memiliki perbedaan dinilai ketelitian, yaitu banyak angka di belakang koma. Jika float 6-7 angka, kemudian double mencapai 15 angka. Hal ini sesuai dari website resmi arduino.

Kemudian yang membedakan keempat tipe data tersebut yaitu, coba perhatikan gambar berikut:

Tipe Data Pemrograman Arduino IDE | Belajar Arduino dari Dasar

Untuk board yang menggunakan mikrokontroler ATmega seperti Arduino Nano, Uno,  dan Mega. Maka ketentuannya masih sama seperti pada gambar pertama. Tetapi jika menggunakan Arduino Due, maka ada perubahan besar data yang bisa ditampung. Int yang semula 16 bit, menjadi 32 bit. Dan Double yang semula 32 bit menjadi 64 bit.

Jika masih ada pertanyaan, bisa tulis di kolom komentar.


Kerjasama:
https://linktr.ee/robotikid

Youtube: https://www.youtube.com/robotikid
Instagram: https://www.instagram.com/robotikid/
Facebook: https://www.facebook.com/RobotikID/
Website: https://www.robotikindonesia.com/
Tokopedia: http://tokopedia.com/instrumentrobot

Post a Comment

0 Comments